Helikopter Sebagai Opsi Transportasi Untuk Liburan

Ketika sebentar lagi sudah menuju penghujung hari untuk liburan anak sekolah, atau liburan nasional, tentu kita akan merencanakan liburan bersama keluarga. Mungkin bisa jarak dekat, atau jarak jauh, tergantung dengan jumlah hari libur yang sudah disepakati sekolah atau kalender nasional.

Apabila anda merencanakan liburan jarak dekat, terkadang kemacetan yang akan dilalui, sudah ada di pikiran anda sebelum anda membeli tiket. Karena begitu tanggal liburan ini di terima, maka semua orang yang libur akan merencanakan hal yang sama seperti yang anda rencanakan. Menggunakan transportasi milik pribadi seperti mobil dan motor akan terasa sumpek bila nantinya akan ada macet. Apabila anda memiliki dana lebih dan ingin menghindari kemacetan yang ada ketika liburan keluarga, menggunakan moda transportasi helikopter bisa menjadi solusi.

Keuntungan Menggunakan Helicopter

Ada banyak kelebihan yang bisa anda dapatkan apabila anda menggunakan helikopter sebagai alat transportasi. Waktu yang lebih cepat, bebas macet, dan momen yang berkesan untuk anda dan keluarga, bisa anda dapatkan sekaligus apabila anda menggunakan helikopter untuk berlibur. Banyak yang sudah menggunakan helikopter untuk berlibur dan tidak hanya untuk orang yang berkantong tebal saja. Helikopter bisa membawa empat penumpang secara bersamaan dan bisa membawa rombongan kecil yang akan berlibur bersama. Banyak keunggulan helikopter yang dapat anda sekeluarga rasakan sebagai berikut.

  • Keamanan di landasan yang kecil

Dengan landasan yang kecil dan khusus, tidak banyak orang yang akan mendekatimu dan rombongan, sehingga lebih aman dari ancaman orang tidak terduga. Hanya orang-orang khusus saja yang bisa berada di landasan yang kecil.

  • Sekarang sudah ada yang bisa menempuh jarak jauh

Helikopter pada dasarnya hanya memiliki jarak tempuh hanya kurang lebih 560 kilometer, sama seperti jarak Jakarta hingga Bandung (PP). Tetapi karena jaman semakin berkembang, sekarang ada yang memiliki jarak tempuh hingga 3500 kilometer, sehingga beberapa helikopter bisa digunakan hingga ke Bali.

  • Mudah perawatan dan ringan bahan bakar

Helikopter disebut sebagai alat transportasi yang mudah perawatannya dikarenakan onderdil yang digunakan adalah yang khusus, disesuaikan dengan tipe helikopternya. Dan juga ringan bahan bakar, tidak menimbulkan banyak polusi udara.

  • Dapat dikondisikan di segala medan

Selama tempat yang digunakan untuk menerbangkan tidak sempit, dan tidak banyak barang yang bisa membahayakan sekitar, seperti lapangan yang luas, tanah rumput yang datar, atau landasan yang sudah dipersiapkan sebelumnya, maka helikopter bisa dengan mudah mengudara. Ketika panas terik, hujan berangin, badai salju, helikopter diperkirakan dapat dikondisikan di segala medan, tidak seperti beberapa alat transportasi lainnya.

  • Bisa langsung berangkat dengan mudah

Tanpa anda harus mengantri tiket, menunggu transit, menunggu redanya macet, berhenti karena hujan yang terlalu deras dan rawan banjir, anda bisa dengan mudah mengakses helikopter dan berangkat tanpa banyak halangan perjalanan.

Fellstravel Menjadi Solusi

Walaupun daya tampung yang sedikit, dan tidak bisa sembarangan melakukan pendaratan, tetapi diperkirakan menggunakan helikopter sebagai alat transportasi anda berlibur adalah solusi yang sangat bermanfaat dan terjangkau. Menggunakan helikopter bisa jadi momen yang menyenangkan bagi keluarga anda. Apakah anda ingin mencobanya?

Share This Post :

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetur adipiscing elit. Ut elit tellus, luctus nec ullamcorper mattis, pulvinar dapibus leo.

INSTAGRAM

@ntrah_travel

FOLLOW US